Saham Untuk Dana Pendidikan?

 

Dear Catatan Keuangan Kita,


Investasi saham tengah digadang-gadang mampu menjadi terobosan untuk mencapai tujuan keuangan, salah satunya mempersiapkan dana pendidikan. Emang iya?

"Hey, kamu sudah investasi saham? Investasi di mana? Beli saham apa? Lagi bearish apa bullish?"

Jangan heran jika Anda sering mendengar percakapan ini di lingkungan Anda. 

Pasalnya, semakin hari semakin banyak masyarakat Indonesia yang terserang "demam" investasi saham. Fenomena ini pun bisa ditemukan di berbagai lapisan masyarakat, baik tua maupun muda.

Kenapa harus saham? Saham adalah salah satu instrumen investasi yang memberikan return/imbal hasil yang menggiurkan jika dibandingkan dengan instrumen investasi lainnya. Tapi, di balik return-nya yang tinggi, investasi ini diikuti pula dengan risiko yang tinggi.

Oh ya, saat ini sudah banyak orang tua yang melek investasi. Mereka menginvestasikan uangnya di saham dengan tujuan untuk mempersiapkan dana pendidikan.

Para orang tua meyakini jika inflasi biaya pendidikan bisa mencapai 10-15% per tahunnya, untuk itulah mereka butuh investasi yang return-nya bisa melebihi angka inflasi.

Bisakah saham dijadikan investasi yang akan membantu Anda dalam mempersiapkan dana pendidikan? 

Jawabannya ada di webinar: Apakah Cocok Nabung Saham Untuk Merencanakan Dana Pendidikan Anak?

Materi yang akan dibahas:

- Menyiapkan dana pendidikan anak

- Yuk nabung saham

- Jenis saham yang cocok untuk kebutuhan dana pendidikan anak

Jangan sampai lupa ajak teman dekat, saudara, dan orang-orang di sekitar Anda, Karena bisa jadi mereka sangat membutuhkan informasi dari webinar ini.


Salam hangat,


Dendy Agustiyan,

Digital Marketing Associate Finansialku.com

P.S: Untuk mencegah email masuk ke folder Junk/Spam, simpan alamat email dendy@finansialku.com ke Address Book Anda atau tambahkan ke Safe Sender List.   

 

Komentar