Catatan Ini adalah Rangkuman Ilmu Tung Desem Waringin diacara semalam bersama Merry Riana dan Anton Thedy

Ciri-ciri Orang Sukses: Menunda Kesenangan Jangka Pendek Untuk Mendapat Kesenangan Jangka Panjang yg lebih besar. #TDW
Hallo Catatan
Tanggal 25 Februari 2018, kemaren lalu. Pak Tung diundang sebagai Coach bersama Merry Riana sebagai host dan Anton Thedy sebagai narasumber.

Temanya adalah "Rahasia Sukses Orang Tionghoa". Dan yang perlu digaris-bawahi adalah Sukses itu tidak mengenal SARA : Suku, Agama Ras dan Anatomi. Bener ya A nya itu kepanjangan dari Anatomi. Bukan ya. :D :D
Sukses itu tidak mengenal SARA : Suku, Agama Ras dan Antar golongan, tapi Sukses mengenal SK : Strategi dan Komitmen
Mengapa orang tionghoa dikaitkan dengan Sukses dan Kaya? Tidak juga loh, bahkan ada yang miskin juga seperti dibeberapa didaerah juga
Singkatnya Pak Tung menjelaskan kepada peserta di studio dan di rumah adalah tentang 7 Resep Sukses Anti Gagal, yaitu 
1. Keyakinan bahwa Tidak ada Kata Gagal, yg ada Hanya Sukses dan Belajar. Belum Sukses ya Belajar. Sudah Sukses ya terus Belajar, maka besok akan lebih Sukses lagi. Selesai dah.. Anti Gagal..
2. Goal yg Jelas. SPTM. Spesifik, Positif, Tertulis, Menarik. Tanpa Goal yg Jelas kita Terombang ambing. Kejelasan adalah Kekuatan
3. Alasan yg Sangat Kuat (Motivasi). Nikmat Luar Biasa bila Mencapai. Sengsara Luar Biasa Bila tidak Mencapai Goal, atau tidak Take Action Menuju Goal. Tanpa Alasan yg Kuat. Seperti Mobil tanpa energi penggerak. Ya berhenti bergerak. Atau ada tanjakan sedikit berhenti deh. Ada hambatan sedikit menyerah.
4. Bergaul, Belajar, Bekerjasama dan Memperkerjakan Orang yg Terbukti Sukses. Ini cara yg paling efektif dan efisien. Tidak perlu nabrak tembok baru tahu itu tembok... benjut dah.
5. Take Action, Ambil Tindakan menuju kearah Goal. Sampai jadi Habit (Kebiasaan). Kalau sdh jadi Kebiasaan maka sudah tidak berpikir lagi. Otomatis. Semua jadi lebih mudah. No Action Nothing Happen, When You Take Action, Miracles Happen.
6. Peka, Monitor, Lapor. Peka Tindakan mana yg bawa hasil, mana yg tidak. Monitor Rutin. Laporkan. Bila kita lapor kpd orang lain. Maka kita lebih termotivasi.
7. Flexsible, Persistent. Flexible thd cara nya. Persisten thd Goal nya.
Ingin belajar lebih lanjut tentang materi-materi yang lebih komplit seperti mindset, tentang keuangan, tentang marketing, bisnis hingga properti setiap bulannya.
Sudah ada 2000 orang yang daftar, sisa 350 orang lagi. Segera daftar dengan klik tombol dibawah ini :
Salam Dahsyat,
Tung Desem Waringin
Pesan : Ini ada banyak materi gratis yang saya share di internet, yuk join ke 3 channel berikut ini yah :
video motivasi subscribe ke youtube larunocom : http://www.youtube.com/larunocom
gambar motivasi follow ke instagram larunocom : http://www.instagram.com/larunocom
kuliah telegram join ke telegram larunocom : http://t.me/larunocom
Copyright 2018 - Larunocom - All Rights Reserved

 

Maximize Your Unlimited Potential

Komentar