Kebijakan Privasi | Privacy Policy

Lihat email ini di browser

Kebijakan Privasi

Dear Catatan Keuangan Kita,

Terima kasih kami ucapkan karena Anda telah menjadi pengguna AKUNbiz.

Kami sangat menghargai pilihan Bapak/Ibu Catatan Keuangan Kita dalam memanfaatkan produk AKUNbiz guna mengelola laporan keuangannya. Oleh karena itu, kami memiliki keinginan untuk menginformasikan Kebijakan Privasi AKUNbiz yang penerapan tak mengabaikan berbagai point yang ada pada GDPR (General Data Protection Regulation)
 

Pendaftaran

Anda dibutuhkan untuk melakukan pendaftaran (registrasi) agar kemudian dapat mengakses layanan pada aplikasi AKUNbiz secara penuh.  Untuk mendaftar pada situs AKUNbiz, kami memerlukan informasi seperti berikut: Nama, Alamat email, Nomor telepon, Zona Waktu, dan berbagai informasi lain yang kami butuhkan.

Kami percaya bahwa informasi yang Anda berikan saat ini dan perubahan-perubahan yang Anda lakukan di masa mendatang adalah akurat dan benar. Apabila informasi dan perubahan-perubahan yang diberikan tersebut ternyata tidak benar, maka kami tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang dapat terjadi sehubungan dengan pemberian informasi dan perubahan-perubahan yang tidak benar tersebut.
 

Penggunaan Data Pribadi

Semua informasi pribadi yang kami peroleh secara sukarela dari Anda pada saat ada registrasi akan kami simpan, gunakan, dan lindungi sesuai dengan yang tertulis pada kebijakan privasi ini. Informasi Anda kami kumpulkan guna meningkatkan pelayanan kami sekaligus menyediakan layanan terbaik bagi Anda. Informasi Anda di antarnya akan dipakai untuk;

  • Proses login dan logout saat Anda menggunakan aplikasi.
  • Menghubungi Anda untuk kepentingan riset atau pengembangan situs, agar Kami dapat meningkatkan pelayanan, dan/atau untuk menyesuaikan situs untuk memberikan layanan yang paling diminati oleh Anda.
  • Untuk mengelola sebuah promosi, survei, riset pasar, kelompok fokus atau lainnya.
  • Kepentingan administrasi AKUN.biz

Kami hanya menggunakan informasi pribadi Anda untuk keperluan AKUN.biz dan kami tidak akan membagi, menjual, menyewakan, menukar atau memberikan data pribadi Anda kepada pihak ketiga tanpa persetujuan Anda.

Koneksi ke Situs Lain

Untuk mempermudah penggunaan Anda, situs kami mungkin menyediakan link ke situs-situs pihak ketiga lainnya. Namun, pada saat Anda mengunjungi link-link ini, kami tidak bertanggung jawab atas informasi apapun yang Anda berikan kepada situs-situs tersebut. Masing-masing situs memiliki kebijakan penanganan privasi tersendiri dan kami tidak bertanggung jawab atas isi dari situs mereka. Oleh karena itu, Anda harus berhati-hati dan mempelajari pernyataan kebijakan privasi yang berlaku di situs tersebut sebelum memberikan informasi Anda.

Demikian yang dapat kami informasikan terkait dengan Kebijakan Privasi ini. Kami akan selalu berusaha semaksimal mungkin untuk terus mengimplementasikan Standar Internasional Sistem Manajemen Keamanan Informasi dan atau GDPR (General Data Protection Regulation). Karenanya seluruh informasi pribadi yang Anda berikan kepada AKUN.biz akan tetap dilindungi oleh AKUN.biz. Setiap informasi yang Anda berikan terbatas untuk tujuan proses yang berkaitan dengan AKUN.biz dan tanpa tujuan lainnya. Seiring waktu berjalan, kami dapat mengubah Kebijakan Privasi ini dengan melakukan pengurangan ataupun penambahan ketentuan. Karenanya, mohon Anda untuk membaca Kebijakan Privasi ini secara berkala di laman akun.biz/privacy-policy agar dapat mengetahui perubahan-perubahan terbaru.


Hormat kami,
AKUNbiz Team
 



©2018 - AKUNbiz - Buku Kas Online

Edit Langgan | Berhenti Langgan

Komentar